NEWS

Berita Trending Terupdate

Umum

Presiden Jokowi salurkan bantuan pangan di Kabupaten Klaten

Klaten (ANTARA) – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyalurkan bantuan pangan kepada keluarga penerima manfaat (KPM) di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.“Ini akan diberikan kepada bapak dan ibu pada bulan Januari, Februari, dan Maret,” ujarnya di hadapan ratusan penerima manfaat di Gudang Bulog Meger, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, Rabu.

Setelah itu, kata dia, bantuan pangan akan disalurkan untuk bulan April, Mei, dan Juni.

“Setelah bulan Juni saya akan lihat lagi APBN-nya, kalau bisa dilanjutkan. Paling tidak sampai bulan Juni,” ujarnya.

Ia mengatakan, beras yang dibagikan kepada penerima manfaat merupakan beras kualitas premium.

“Cek saja kalau sampai di rumah, saya jamin berasnya bagus dan premium. Ini kita berikan kepada 22 juta penerima di seluruh tanah air,” ujarnya.

Baca juga: Presiden Jokowi Sapa Ratusan Pelanggan Mekaar PNM di Klaten

Dalam kesempatan yang sama, Direktur Utama Perum Bulog Bayu Krisnamurthi mengatakan bantuan pangan akan dilanjutkan pada bulan Januari, Februari, Maret dan kemudian dilanjutkan lagi pada bulan April, Mei, Juni.

Selain itu, program Stabilisasi Persediaan dan Harga Pangan (SPHP) juga terus berjalan.

“Bisa dilihat di pasar tradisional, pasar modern, mini market, semua tersedia dan presiden tegaskan berasnya bagus. Ini alternatif sebelum panen,” ujarnya.

One thought on “Presiden Jokowi salurkan bantuan pangan di Kabupaten Klaten

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *