PLN Electric Run 2023 mengajak para pelari untuk mengurangi emisi CO2
Jakarta (ANTARA) – Kompetisi lari PLN Electric Run 2023 mengusung misi hijau yang mengajak para pelari untuk turut serta dalam upaya mengurangi emisi karbon dioksida penyumbang terbesar perubahan iklim.Executive Vice President (EVP) Marketing and Commerce PLN Fintje Lumembang dalam sesi jumpa pers di Jakarta, Jumat, mengungkapkan animo masyarakat untuk mengikuti ajang half marathon, 10K, dan 5K yang akan berlangsung di Scientia Square Park, Gading Serpong, Tangerang pada Minggu (10/12) cukup tinggi.
Terbukti dengan tercatatnya 5.000 peserta dalam waktu 48 jam yang mendaftar melalui PLN Mobile.
Menurut Fintje, antusiasme tersebut dipicu oleh perubahan gaya hidup masyarakat yang kini menganggap olahraga sebagai bagian dari hidup sehat.
Dengan berlari, masyarakat diharapkan menjadi lebih aktif dan dapat berkontribusi dalam penurunan emisi karbon, salah satunya dengan mengurangi penggunaan kendaraan berbahan bakar fosil.