NEWS

Berita Trending Terupdate

KasusotomotifUmumUnik

Keunggulan Komparatif Adalah Teori Produksi Dengan Biaya Lebih Rendah, Berikut Contohnya


Melansir dari laman WallStreetMojo, ada beberapa faktor utama yang mempengaruhi teori keunggulan komparatif menurut Ricardo, yaitu:

1. Lokasi Geografis

Faktor geografis memegang peranan penting karena setiap negara memiliki iklim, keanekaragaman dan sumber daya yang berbeda.

Misalnya negara seperti Arab dan Afrika memiliki kondisi yang mendukung pertumbuhan kurma karena memiliki iklim kering dan panas yang optimal untuk tanaman tersebut. Hal ini memberi negara-negara ini keunggulan dalam produksi dan perdagangan kurma.

2. Kelimpahan Sumber Daya (Bahan Baku)

Jika suatu negara mempunyai bahan baku yang berlimpah, maka hal tersebut dapat memberikan keunggulan dibandingkan negara lain.

Belgia adalah contoh yang baik dalam hal ini dengan banyaknya pohon kakao. Ketersediaan pohon kakao yang melimpah merupakan keuntungan perekonomian Belgia, memungkinkan produksi coklat berkualitas tinggi dengan bantuan tenaga kerja terampil.

3. Tenaga Kerja

Jika suatu negara ingin memproduksi barang yang memberikan keuntungan namun kekurangan tenaga kerja, hal ini dapat berdampak negatif. Teori ini menekankan bahwa negara harus memanfaatkan tenaga kerja berketerampilan tinggi untuk menghasilkan barang yang dapat memberikan keuntungan.

Negara-negara yang memanfaatkan tenaga kerja terampil, seperti Jerman di bidang manufaktur atau Jepang di bidang teknologi, mampu memproduksi barang dengan efisiensi tinggi, sehingga memberikan mereka keunggulan komparatif.

4. Teknologi

Perbedaan teknologi antar negara dapat menimbulkan kesenjangan produktivitas tenaga kerja dan barang. Namun dengan adanya teknologi maju dapat menghasilkan produk akhir yang lebih efisien.

Contohnya adalah Amerika yang memiliki teknologi maju di bidang teknologi informasi dan inovasi. Hal ini memungkinkan mereka menghasilkan produk akhir dengan lebih efisien dibandingkan negara lain.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *