NEWS

Berita Trending Terupdate

Umum

Kelompok Palestina tolak pemerintahan baru Presiden Abbas

Israel juga menerapkan blokade yang melumpuhkan wilayah kantong Palestina, menyebabkan penduduknya, terutama di Gaza utara, berada di ambang kelaparan.

Sekitar 85 persen penduduk Gaza terpaksa mengungsi akibat serangan Israel di tengah kekurangan makanan, air bersih dan obat-obatan, sementara 60 persen infrastruktur wilayah tersebut rusak atau hancur, menurut PBB.

Israel dituduh melakukan genosida di Mahkamah Internasional (ICJ), dan keputusan sementara ICJ pada bulan Januari memerintahkan Tel Aviv untuk menghentikan tindakan genosida dan mengambil tindakan untuk memastikan bantuan kemanusiaan diberikan kepada warga sipil di Gaza.

Sumber: Anadolu

Baca juga: Presiden Abbas: Sudah Saatnya AS Akui Negara Palestina

Baca juga: Presiden Abbas Kritik Rencana Netanyahu untuk Jalur Gaza Pasca Perang

Penerjemah: Cindy Frishanti Octavia
Editor: Yuni Arisandy Sinaga
Hak Cipta © ANTARA 2024

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *