NEWS

Berita Trending Terupdate

UmumUnik

Gol tunggal Thuram membawa Inter Milan mengalahkan tamunya AS Roma

Jakarta (ANTARA) – Satu-satunya gol yang dicetak Marcus Thuram memastikan Inter Milan menang 1-0 atas AS Roma, pada laga Liga Italia yang dimainkan di Stadion San Siro, Milan, Minggu setempat atau Senin dini hari WIB.Kemenangan ini sekaligus menjaga posisi Nerazzurri di puncak klasemen dengan 25 poin, sedangkan Roma berada di posisi kedelapan dengan koleksi 14 poin, catatan laman resmi Liga Italia.

Thuram terlihat sangat cocok mengisi posisi yang ditinggalkan Romelu Lukaku yang pindah ke Roma. Lukaku sendiri punya sejarah buruk di Inter, akibat cara sang pemain berusaha hengkang dari AC Milan dan Juventus, saat pihak klub masih berusaha mempermanenkan sang pemain dari Chelsea di musim panas.

Bahkan, Thuram berhasil membalas kepercayaan pelatih Simone Inzaghi dengan mengoleksi lima gol dan lima assist di semua kompetisi, serta mampu bekerja sama dengan mantan rekan Lukaku, Lautaro Martinez.

“Saya tidak memikirkan hal-hal seperti itu, ini pertandingan liga,” kata Thuram terkait perannya menggantikan Lukaku seperti dikutip AFP.

“Kami ingin meraih tiga poin dan kami berhasil. Saya mencetak gol dan membantu tim menang. Saya senang dengan hal itu dan saya tidak tertarik dengan masalah lain,” tambah pemain asal Prancis itu.

Baca juga: Napoli, Inter Milan, dan Lazio Bersama Raih Kemenangan

Inter mencoba mengancam sejak awal. Hakan Calhanoglu nyaris membuka keunggulan pada menit kelima, lewat sepakannya membentur bagian bawah mistar gawang.

Thuram dan Federico Dimarco bergantian meneror pertahanan Roma. Di tim tamu, Lukaku jarang terlihat, dan Roma juga gagal melepaskan satu tembakan pun di babak pertama.

One thought on “Gol tunggal Thuram membawa Inter Milan mengalahkan tamunya AS Roma

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *