NEWS

Berita Trending Terupdate

Umum

RS Indonesia di Gaza akan hentikan operasi karena kehabisan BBM

Jakarta (ANTARA) – Direktur RS Indonesia di Gaza Atef al-Kahlout menyatakan rumah sakit tersebut akan berhenti beroperasi total karena kehabisan bahan bakar.“Hari ini Kamis 9 November 2023 tersisa 1.100 liter solar untuk RS Indonesia dan hanya cukup untuk satu hari,” ujarnya.

“Rumah sakit di Indonesia akan berhenti beroperasi sepenuhnya besok jika tidak ada solar untuk menggerakkan generator sebagai sumber listrik,” kata al-Kahlout di akun lembaga kemanusiaan MER-C Indonesia di platform X, Kamis.

Sebelumnya, relawan MER-C RS Indonesia, Fikri Rofiul Haq, pada Rabu (8/11) mengatakan kepada ANTARA, bantuan kemanusiaan belum bisa masuk ke wilayah utara Gaza tempat RS Indonesia berada.

“Memang ada beberapa truk yang boleh masuk ke Jalur Gaza, tapi (bantuan) dari truk tersebut tidak bisa disalurkan secara merata,” kata Fikri.

Ia mengatakan, bantuan kemanusiaan yang masuk dari gerbang perbatasan Rafah di Gaza selatan belum sampai ke RS Indonesia di Gaza utara.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *