NEWS

Berita Trending Terupdate

Umum

Persis Solo kembali ke jalur kemenangan seusai tekuk Bhayangkara 2-1

Jakarta (ANTARA) – Persis Solo kembali ke jalur kemenangan usai mengalahkan Bhayangkara FC dengan skor 2-1 pada laga pekan ke-17 Liga 1 Indonesia di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu.Kemenangan tersebut mengakhiri rekor tiga laga berturut-turut Persis Solo tanpa kemenangan yang sebelumnya menghasilkan dua kali imbang dan satu kali kalah, demikian catatan Liga Indonesia di laman resminya.

Sementara itu, kekalahan Bhayangkara FC memperpanjang rekor tak pernah menang menjadi 11 laga berturut-turut di kompetisi Liga 1 musim ini.

Pada laga kali ini Bhayangkara FC unggul terlebih dahulu melalui Alef Santos, namun Persis Solo membalas lewat gol Althaf Rizky dan Fernando Rodriguez.

Baca juga: Persita Kembali ke Jalur Kemenangan Usai Kalahkan Persis Solo 2-1

Persis Solo naik ke peringkat sepuluh klasemen Liga 1 Indonesia berkat kemenangan hari ini, dengan koleksi 23 poin dari 17 pertandingan. Sedangkan Bhayangkara FC masih berada di posisi terbawah dengan tujuh poin.

Secara statistik, pada laga kali ini Persis Solo unggul penguasaan bola dengan 56 persen, sedangkan Bhayangkara FC lebih rajin memberikan ancaman dengan enam tendangan tepat sasaran.

Bhayangkara mengambil inisiatif serangan dan langsung memberikan ancaman melalui tendangan Matias Mier yang masih melambung dari gawang Persis.

Skuat asuhan Emral Abus berhasil mencuri keunggulan pada menit ke-10, berkat sepak pojok Sani Rizki Fauzi yang berhasil dikonversi menjadi gol oleh Alef Santos sehingga skor berubah menjadi 1-0.

Persis berbalik memberikan ancaman melalui tendangan bebas Alexis Messidoro dan sepakan Rian Miziar, namun kedua peluang tersebut bisa diblok oleh kiper Bhayangkara Aqil Savik.

Tim tuan rumah akhirnya mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-38, setelah umpan Fernando Rodriguez dapat dimaksimalkan dengan baik melalui tendangan Althaf Rizky.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *