NEWS

Berita Trending Terupdate

UmumUnik

Menpora mendukung digelarnya turnamen Nusantara Open 2023

Turnamen Nusantara Open 2023 akan berlangsung 2×30 menit. Setiap tim dapat mendaftarkan maksimal 23 pemain ditambah lima ofisial. Kompetisi ini akan menggunakan sistem pergantian pemain sebanyak tiga slot dengan maksimal tujuh pemain.

16 tim yang akan berlaga di Nusantara Open edisi kedua ini antara lain Persib Bandung, Rans Nusantara FC, Arema FC, Borneo FC Samarinda, Akademi Garudayaksa, PSS Sleman, Bali United FC, PSLS Lhoukseumawe.

Selain itu, Persija Jakarta, Seleksi Maluku Utara, Bhayangkara Presisi Indonesia, PSM Makassar, ASIOP, Persis Solo, PSIM Semarang, dan Bintang Timur Atambua.

Setiap tim yang tersebar di empat grup akan bermain sebanyak tiga kali untuk memperebutkan peringkat. Tim peringkat pertama dan kedua melaju ke fase gugur di babak delapan besar, semifinal, dan grand final.

Baca juga: Talenta Muda Sepak Bola dari 16 Akademi Berlaga di Nusantara Open 2023

Wartawan : Fajar Satriyo
Redaktur: Irwan Suhirwandi
HAK CIPTA © ANTARA 2023

One thought on “Menpora mendukung digelarnya turnamen Nusantara Open 2023

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *