Menlu desak masuknya bahan bakar untuk RS Indonesia di Gaza
Relawan MER-C bernama Fikri Rofiul Haq mengatakan, militer Israel bahkan menyasar bangunan tempat tinggal yang berada tak jauh dari rumah sakit.
Baca juga: Retno tak bisa memahami diamnya Dewan Keamanan PBB terkait situasi di Gaza
Berdasarkan laporan warga sekitar, sebuah bangunan tempat tinggal rata dengan tanah yang hanya berjarak ratusan meter dari rumah sakit, menyebabkan puluhan warga mengungsi ke rumah sakit.
Hingga saat ini, dua ribu warga Gaza mengungsi di rumah sakit Indonesia
Menurut Fikri, korban jiwa akibat serangan Israel mencapai delapan ribu orang, yang terdiri dari 3.100 anak-anak dan 1.800 perempuan, sedangkan jumlah korban luka mencapai 19 ribu orang yang juga didominasi anak-anak dan perempuan.
RS Indonesia saat ini memberikan layanan rawat inap kepada sekitar 200 dari 3.000 korban luka, kata Fikri.
Baca juga: Menlu: Indonesia terus berperan dalam penanganan masalah Myanmar melalui troika
Reporter: Yashinta Difa Pramudyani
Redaktur: Jafar M Sidik
HAK CIPTA © ANTARA 2023