NEWS

Berita Trending Terupdate

Umum

FIFA dorong transformasi sepakbola di Indonesia dan ASEAN

“Pada workshop ini juga dilakukan pertemuan bilateral antara FIFA dan Asosiasi Sepak Bola negara peserta untuk membahas isu-isu terkini,” ujarnya.

FIFA tetap berkomitmen untuk mendorong perubahan positif dalam komunitas sepak bola di seluruh dunia dan berharap dapat terus berkolaborasi dengan mitra di Asia Tenggara.

Sementara itu, Menteri Pemuda dan Olahraga RI Dito Ariotedjo menyampaikan apresiasinya kepada FIFA dan ASEAN atas upaya luar biasa mereka dalam menyelenggarakan acara penting ini.

Menurutnya, kerja sama antar organisasi tersebut mencerminkan kesamaan visi untuk tumbuh dan berkembangnya sepak bola.

“Tidak hanya sebagai olahraga tetapi juga sebagai penggerak kerja sama regional,” ujarnya.

Baca juga: Jokowi Tegaskan Indonesia Serius Jalankan Transformasi Sepak Bola
Baca juga: Kemenpora Sebut Transformasi PSSI Di Bawah Pengawasan FIFA
Baca juga: Satgas Transformasi Sepak Bola akan Bentuk Crisis Center
Baca juga: PSSI: Satgas Transformasi Sepak Bola Keluarkan Regulasi Khusus

Reporter: Mario Sofia Nasution
Redaktur: Dadan Ramdani
HAK CIPTA © ANTARA 2023

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *