NEWS

Berita Trending Terupdate

Umum

DPR minta pemerintah antisipasi COVID saat Natal dan Tahun Baru

Ia juga mendorong peningkatan kapasitas rumah sakit di seluruh Indonesia. Arzeti mengatakan peningkatan kapasitas di rumah sakit mencakup penambahan tempat tidur, fasilitas perawatan intensif, dan kecukupan tenaga medis.

“Pemerintah juga harus memastikan pasokan alat kesehatan mencukupi kebutuhan saat terjadi lonjakan kasus. Diantaranya ventilator, alat tes, dan alat kesehatan lainnya,” harapnya.

Arzeti menyarankan beberapa langkah pencegahan yang bisa dilakukan, yakni dengan pemberian vaksin pneumonia dan vaksin flu sesuai jadwal yang dianjurkan dokter. Ia meminta pemerintah menggalakkan sosialisasi kepada masyarakat tentang pentingnya vaksinasi, khususnya bagi anak-anak agar terhindar dari penyakit misterius pneumonia tersebut.

Baca juga: Dinkes Yogyakarta tidak menemukan mikoplasma pada ratusan kasus pneumonia

Bahkan, Arzeti menekankan pentingnya memaksimalkan informasi mengenai imunisasi Pneumococcal Conjugate Vaccine (PCV) pada anak yang saat ini merupakan program gratis dari Pemerintah. Imunisasi PCV merupakan cara yang tepat untuk mencegah pneumonia.

Wartawan: Fauzi
Editor: Chandra Hamdani Noor
Hak Cipta © ANTARA 2023

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *