NEWS

Berita Trending Terupdate

Umum

City segel gelar Piala Dunia antarklub seusai hajar Fluminense 4-0

Jakarta (ANTARA) – Manchester City memastikan gelar Piala Dunia Antarklub FIFA usai mengalahkan Fluminense dengan skor 4-0 pada final di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi, Sabtu pagi WIB.Pada laga tersebut, penyerang muda Manchester City Julian Alvarez tampil gemilang dengan dua kali membobol gawang Fluminense dan memberikan satu assist, menurut catatan FIFA.

Selain itu, dua gol Manchester City tercipta melalui gol bunuh diri bek Fluminense Nino dan tendangan gelandang asal Inggris Phil Foden.

Ini merupakan gelar Piala Dunia Antarklub FIFA pertama bagi Manchester City, dan melengkapi perolehan trofi mereka menjadi lima di tahun ini setelah sebelumnya menjuarai Liga Inggris 2022/23, Piala FA 2022/23, Liga Champions 2022/23, dan Piala Super UEFA 2023.

Secara statistik, Manchester City lebih unggul dari Fluminense dengan mencatatkan 55 persen penguasaan bola dan total melakukan 15 tendangan, delapan di antaranya tepat sasaran.


City mengambil inisiatif serangan lebih dulu di laga ini dan berhasil unggul cepat di menit ke-1 lewat gol Julian Alvarez.Berawal dari bola lemparan Nathan Ake yang membentur tiang gawang, bola disambar Alvarez sehingga skor berubah menjadi 1-0.

The Citizen sukses memperbesar keunggulan menjadi 2-0 setelah umpan Phil Foden gagal diblok dengan baik oleh bek Fluminense, Nino, yang berujung pada gol bunuh diri.

Maraknya mencetak gol City berlanjut di babak kedua, tepatnya pada menit ke-72 setelah umpan Alvarez berhasil dikonversi menjadi gol oleh Phil Foden sehingga skor berubah menjadi 3-0.

Alvarez melengkapi kemenangan 4-0 City pada menit ke-88 setelah umpan Matheus Nunes berhasil dikonversi menjadi gol melalui tendangan pemain Argentina itu. Skor 4-0 bertahan hingga pertandingan usai.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *