NEWS

Berita Trending Terupdate

Umum

Atlet wushu Harris Horatius raih emas ketiga Indonesia di Asian Games

Atlet wushu taolu Harris Horatius mempersembahkan medali emas ketiga bagi Indonesia di Asian Games Hangzhou setelah keluar sebagai yang terbaik pada nomor kombinasi nanquan+nangun di Xiaoshan Guali Sports Center, Selasa.Dalam ajang yang digelar dengan tangan kosong tersebut, Harris memukau para juri yang memberinya nilai penuh dari segi kualitas dan tingkat kesulitan serta mengumpulkan total 9.756 poin, bahkan awak media lokal pun dibuat takjub melihat penampilan wakil Indonesia tersebut.

Perolehan poin Harris unggul 0,020 poin atas wakil Korea Selatan Yongmun Lee yang merupakan peraih perunggu Asian Games 2018 di Jakarta dengan nomor yang sama.

Keunggulan di nomor nanquan menjadi modal bagus bagi Harris untuk melanjutkan perjuangannya di nomor nangun atau tongkat dan Harris kembali menjadi yang terbaik dengan perolehan poin tertinggi 9,750 mengalahkan wakil Macau Junhua Huang dengan selisih 0,010 poin.

Sedangkan pesaing terberatnya, Lee asal Korea Selatan, hanya mendapat poin rendah 7,366 poin dalam penampilannya di ajang tongkat.

Unggul di dua nomor tersebut, Harris berhak membawa pulang status juara dan satu medali emas. Wakil Korea harus puas dengan perak dan Junhua Huang dari Makau meraih perunggu.

Baca juga: Edgar Raih Perak, Ulangi Prestasi Asian Games 2018

Prestasi tersebut menjadi medali dan emas pertama bagi Harris di level Asian Games, setelah sebelumnya atlet asal Medan, Sumatera Utara itu finis di peringkat kesembilan Asian Games Jakarta 2018.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *