Apa yang dimaksud dengan Rasul? Memahami Pengertian, Tugas, dan Sifat Wajib
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), yang dimaksud dengan rasul adalah orang yang menerima wahyu dari Allah SWT untuk disampaikan kepada manusia. Secara bahasa, yang dimaksud rasul berasal dari kata ‘risala’ yang berarti penyampaian. Rasul juga diartikan sebagai utusan, yaitu sosok utusan Allah SWT untuk menyebarkan ajaran tertentu.
Yang dimaksud dengan rasul adalah orang yang diberi wahyu oleh Allah SWT berupa syariat tertentu dan ia diperintahkan untuk menyampaikan wahyu yang diterimanya tersebut kepada umatnya. Kerasulan seseorang tidak diperoleh melalui usaha dari yang bersangkutan. Kerasulan seseorang semata-mata merupakan anugerah dari Tuhan. Allah SWT memberikan kerasulan ini kepada siapa saja yang dikehendaki di antara hamba-hamba-Nya.
Yang dimaksud dengan rasul tidak sama dengan nabi. Semua Nabi bukan berarti Rasul, tapi Rasul sudah pasti Nabi. Di dalam Al-Quran terdapat 25 nabi dan rasul yang wajib diyakini oleh umat Islam. Para nabi dan rasul tersebut adalah: