10 Public Figure Paling Banyak Dicari Tahun 2023 di Google Indonesia
Tahun 2023 menjadi saksi melonjaknya popularitas Nadia Omara di dunia maya, khususnya pencarian Google di Indonesia. Duduk di posisi teratas sebagai sosok yang paling banyak dicari, Nadia Omara sukses memikat hati netizen dengan keberagaman kontennya di channel YouTube miliknya yang diikuti lebih dari 8,81 juta pengikut.
Sebagai seorang YouTuber, Nadia Omara tak hanya sekedar nama yang kerap muncul di hasil pencarian, namun juga menjadi ikon banyak orang yang haus akan konten informatif. Keberhasilannya meraih jutaan subscriber bukan hanya karena popularitasnya saja, tapi juga karena kualitas konten yang dihadirkannya.
Nadia Omara menjadi sumber inspirasi banyak netizen. Kreativitasnya dalam menghadirkan berbagai konten, termasuk konten horor selalu dinantikan oleh para penggemarnya sehingga menjadikannya sosok yang selalu dinantikan. Netizen tak segan-segan meminta pembuat konten lain untuk berkolaborasi dengannya.
Nama Nadia Omara pun kerap muncul di kolom komentar postingan media sosial sebagai gurauan atau ungkapan semangat para pengikut setianya. Hal ini menunjukkan sejauh mana pengaruh dan kedekatan yang dibangun Nadia dengan penontonnya.
2.Willie Salim
Willie Salim menjadi sosok selanjutnya yang mendominasi perhatian netizen. Sebagai pembuat konten yang andal di TikTok dan YouTube, Willie mendapatkan popularitas karena kontennya yang memborong seluruh minimarket. Willie Salim membuktikan bahwa kreativitas dalam dunia konten tidak selalu harus klasik dan konvensional. Kontennya yang bertajuk “Ayo Beli” menjadi daya tarik tersendiri yang membuatnya begitu populer di kalangan netizen.
Aksi ekstrim memborong produk berbagai franchise seperti McDonald’s, Indomaret, Alfamart, serta tiket bioskop dan SPBU, menjadi ciri khas Willie Salim yang asyik dan unik. Lebih dari sekedar aksi gemilang, juga merupakan cerminan keberaniannya berkreasi di dunia digital, memberikan hiburan segar dan tak terduga.