NEWS

Usai hujan, warga mulai padati Monas rayakan Tahun Baru 2024

Usai hujan, warga mulai padati Monas rayakan Tahun Baru 2024

Jakarta (ANTARA) – Kawasan Monumen Nasional (Monas) di Jakarta Pusat yang sempat diguyur hujan kini mulai dipenuhi warga, termasuk wisatawan domestik dan mancanegara yang ingin merayakan Tahun Baru 2024.

Kepala Unit Pengelola Kawasan (UPK) Monas Muhammad Isa Sarnuri mengatakan, data pengunjung wisata yang datang pada pukul 12.00-16.00 WIB sebanyak 39.120 pengunjung.

Data hingga pukul 16.00 WIB tercatat 20.439 pengunjung pada pukul 12.00-14.00 WIB, dan 18.681 pengunjung pada pukul 14.00-16.00, kata Isa saat dihubungi di Jakarta, Minggu.

Dari hampir 40 ribu pengunjung tersebut, 67 orang merupakan wisatawan mancanegara (wisman) dan 39.053 orang wisatawan nusantara. Jumlah pengunjung dari dalam negeri terdiri dari 28.672 pengunjung dewasa dan 10.381 anak-anak.

“Ada 67 wisman yang berasal dari Malaysia, Inggris, China, Belanda, Jerman, Jepang, Perancis, Amerika, Italia dan lain sebagainya,” kata Isa.Hingga saat ini, pengunjung terus berdatangan ke kawasan Monumen Nasional bersama keluarga, kerabat, dan sahabat untuk memeriahkan malam tahun baru.

Pemprov DKI Jakarta menggelar Malam Muda Mudi Global Jakarta pada Malam Tahun Baru 2024 dengan serangkaian acara mulai dari Jakarnaval, panggung musik, pemutaran video hingga pertunjukan drone (drone performance).

Acara Malam Muda Mudi diisi enam segmen menarik yaitu Gemilang Silang Monas, Jakarnaval, Panggung Utama Bundaran HI, Kirana Jakarta, Panggung Jalan MH Thamrin dan Panggung Jalan Jenderal Sudirman.

Pada segmen pertama, Gemilang Silang Monas akan menampilkan pemutaran video, air mancur menari, hiburan dan lain sebagainya.

Kemudian di sebelah barat daya Monas, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI menyiapkan panggung pembuka bernama Jakarnaval (Jakarta Carnival). Tema Jakarnaval tahun ini adalah “Indonesian Legend Intellectual Property (IP) based character atau tokoh yang berdasarkan kekayaan intelektual hasil karya anak bangsa.

Wartawan : Siti Nurhaliza
Redaktur: Alviansyah Pasaribu
Hak Cipta © ANTARA 2023

Exit mobile version