NEWS

Berita Trending Terupdate

Umum

Presiden Jokowi: Waspadai dampak konflik Hamas-Israel

Untuk itu, Presiden Jokowi meminta para penjabat kepala daerah juga mewaspadai kondisi global agar dapat merumuskan atau mengambil kebijakan terbaik untuk kepentingan rakyat.

Situasi seperti ini pak/bu harus diwaspadai, agar ketika bekerja paham, kalau harga BBM naik berarti inflasi naik, artinya harga barang dan jasa juga naik, ujarnya.

“Kita sendiri ada tujuh provinsi yang terkena (fenomena) super El Nino sehingga produksi (pangan) turun. Ini yang harus kita semua waspadai dan jangan menganggap situasi ini sebagai hal biasa,” kata Presiden mengingatkan.

Pertemuan Presiden Jokowi dengan Pj Kepala Daerah dihadiri 37 Pj Wali Kota, 133 Pj Bupati, dan 23 Pj Gubernur se-Indonesia.

Pertemuan tersebut juga dihadiri oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian dan Menteri Keuangan RI Sri Mulyani yang turut mendampingi Presiden.

Baca juga: Presiden Jokowi Evaluasi Kinerja Pj Kepala Daerah Setiap Harinya
Baca juga: Presiden: Indonesia berpeluang besar meraih Indonesia Emas 2045
Baca juga: Presiden Siapkan Anggaran Bantuan Pangan Periode Januari-Maret 2024

Reporter: Yashinta Difa Pramudyani
Editor: Guido Merung
HAK CIPTA © ANTARA 2023

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *