NEWS

Berita Trending Terupdate

Umum

Presiden Jokowi pimpin Upacara HUT ke-78 TNI di Monas

Setelah itu rangkaian acara dilanjutkan dengan pembacaan Sapta Marga oleh Kolonel Inf Sigid Hengki Purwanto, Kolonel Laut (P) Sandy Kurniawan, Kolonel Pas Dili Setianto.

Dalam upacara tersebut, Jokowi rencananya akan memberikan tanda kehormatan kepada wakil penerima tanda kehormatan tersebut, yakni Mayjen TNI Legowo WR Jatmiko, (Pangdam (Panglima II).

Hingga saat ini upacara HUT TNI masih berlangsung di Monas. TNI menyiapkan berbagai atraksi dan pertunjukan dalam upacara tersebut, termasuk parade alutsista dan pasukan.

Sedikitnya ada 4.630 prajurit TNI dan 130 alutsista dari tiga satuan yang terlibat dalam Parade dan Upacara Defile HUT ke-78 TNI.

TNI juga menyiapkan air show yang diawali dengan aksi terjun payung dari 78 prajurit TNI dan anggota Polri, kemudian manuver oleh Jupiter Aerobatic Team (JAT) TNI AU yang menerbangkan pesawat latih KT-1B Wongbee, bersama Dinamis TNI AU. Tim Pegasus yang menerbangkan helikopter Colibri.

Perayaan HUT TNI juga akan dimeriahkan dengan “defile” pasukan dan parade puluhan kendaraan tempur dan sistem senjata utama (alutsista) yang rencananya akan diarak dari Monas hingga Bundaran HI.

Baca juga: Bamsoet Apresiasi Peran TNI Jaga Kedaulatan, Peringati HUT TNI ke-78
Baca juga: Pati Serentak Berziarah ke Makam Pahlawan Sehari Jelang HUT TNI ke-78
Baca juga: HUT TNI ke-78: Momentum Mewujudkan Strategi Pertahanan Indonesia

Reporter: Indra Arief Pribadi
Redaktur: Tasrief Tarmizi
HAK CIPTA © ANTARA 2023

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

  • http://lolololo/