Palestina klaim 26 mesjid di Jalur Gaza hancur diserang Israel
Kota Gaza, Palestina (ANTARA) – Dua puluh enam masjid di Jalur Gaza hancur akibat serangan Israel sejak 7 Oktober, kata Kementerian Agama dan Wakaf Palestina yang berbasis di Gaza, Sabtu waktu setempat.Kementerian mengungkapkan, puluhan masjid rusak parah akibat serangan udara Israel di sebagian besar wilayah kantong Palestina.
Pesawat-pesawat tempur Israel juga menghancurkan kantor pusat kementerian, stasiun radio Alquran milik kementerian, dan sebuah gereja.
Kementerian tersebut mendesak “organisasi-organisasi Islam dan internasional untuk segera melakukan intervensi guna menghentikan agresi di Gaza dan meminta pertanggungjawaban Israel atas kejahatannya terhadap warga sipil, masjid dan gereja.”
Baca juga: Kanada Simpulkan Israel Bukan Pelaku Bom Rumah Sakit Gaza
Konflik Jalur Gaza yang dibombardir dan diblokade Israel sejak 7 Oktober bermula ketika kelompok perlawanan Palestina Hamas melancarkan Operasi Banjir Al-Aqsa.
Operasi militer ini merupakan serangan mendadak dengan menggunakan roket dan penyusupan anggota Hamas ke wilayah Israel melalui darat, laut, dan udara.