NEWS

Berita Trending Terupdate

UmumUnik

9.000 kasus stunting di DKI Jakarta telah teratasi

Heru mengunjungi Puskesmas Kelurahan Pekojan I di Jalan Bandengan Utara I, Tambora, Jakarta Barat, meninjau perkembangan kasus stunting pada balita di wilayah tersebut pada Rabu (11/10).

“Hari ini kami ke Puskesmas (Kecamatan Pekojan) untuk memeriksa stunting,” kata Heru dalam konferensi pers di Kantor Kecamatan Pekojan, Tambora, Jakarta Barat, Rabu.

Anggota DPRD DKI Jakarta Basri Baco meminta Pemprov DKI Jakarta atau Dinas Kesehatan serius melakukan upaya penanganan balita bermasalah gizi secara masif dan komprehensif sehingga bisa terwujud Jakarta bebas stunting.

Basri mendorong anggaran khusus stunting ditingkatkan. Kemudian, titik stunting harus menjadi fokus kolaborasi antar instansi dan khususnya penanggung jawab Pelayanan Kesehatan.

“Melakukan sinergitas antar SKPD khususnya pemerataan PMT, vitamin bagi anak usia sekolah dan ibu hamil secara berkala,” kata Basri di Gedung DPRD DKI, Jakarta Pusat, Senin (9/10).

Wartawan : Siti Nurhaliza
Redaktur: Sri Muryono
HAK CIPTA © ANTARA 2023

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *