NEWS

8 Potret Artis di Pesta Ulang Tahun Anya Geraldine, BCL dan Tiko Harmonis Bergaya 90an

8 Potret Artis di Pesta Ulang Tahun Anya Geraldine, BCL dan Tiko Harmonis Bergaya 90an


Liputan6.com, Jakarta Merayakan ulang tahunnya yang ke-28, Anya Geraldine menggelar perayaan meriah bersama sejumlah artis tanah air pada Jumat (15/12). Kali ini bintang film Kite Putus itu mengangkat tema retro. Alhasil, seluruh tamu undangan pun terlihat hadir dengan mengenakan busana ala 90-an.

Di acara spesial tersebut, Anya sendiri tampil feminim dengan mengenakan outfit serba pink. Ia memadukan jaket bulu yang serasi dengan warna kemeja dan roknya. Untuk memberi kesan lebih retro, Anya melengkapi tatanan rambutnya dengan ikat kepala.

Bukan hanya penampilan Anya saja yang mencuri perhatian. Busana para tamu undangan yang hadir pun menjadi sorotan. Diantaranya adalah pasangan pengantin baru BCL dan Tiko Aryawardhana. Keduanya tampil serasi bak anak ABG tahun 90an. Ada pula pasangan yang selalu menjadi sorotan, Luna Maya dan Maxime Bouttier.

Dan masih banyak lagi gaya selebritis yang hadir dengan keunikannya masing-masing. Siapa mereka? Berikut beberapa potret artis di pesta ulang tahun Anya Geraldine yang dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber pada Sabtu (16/12/2023).

Pesta Halloween yang diperingati setiap tanggal 31 Oktober merupakan perayaan tahunan yang dirayakan oleh banyak orang di seluruh dunia, termasuk para selebritis yang tampil dengan berbagai kostum unik Halloween.

Exit mobile version