Liputan6.com, Jakarta Raffi Ahmad dan Nagita Slavina kembali mencuri perhatian netizen. Pasalnya, keduanya kini diketahui berada di Spanyol tanpa kehadiran Rafathar dan Rayyanza.
Sebelumnya lewat media sosial, pasangan artis ini mengungkap bakal berangkat ke Madrid, Spanyol karena urusan pekerjaan. Bahkan, momen perpisahan Raffi dan Gigi bersama kedua putranya di bandara terkesan emosional.
Sudah berada di Madrid, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina pun mengunggah berbagai momen kebersamaan di media sosial. Meski pergi ke luar negeri karena alasan pekerjaan, pasangan yang menikah pada 17 Oktober 2014 ini juga menyempatkan diri mengunjungi berbagai tempat ikonik.
Momen mesra yang dibagikan keduanya di media sosial tak lepas dari perhatian netizen. Bahkan keduanya juga mengungkap kalau mereka berpacaran di Spanyol.
Dirangkum Liputan6.com dari akun Instagram @raffinagita1717, berikut beberapa momen seru Raffi Ahmad dan Nagita Slavina selama di Madrid, Spanyol yang mencuri perhatian netizen, Rabu (20/9/2023).