NEWS

6 Potret Lama Kebersamaan Prabowo dan Titiek Soeharto, Harmonis Hingga Saat Ini

6 Potret Lama Kebersamaan Prabowo dan Titiek Soeharto, Harmonis Hingga Saat Ini


Liputan6.com, Jakarta Dibalik kesuksesan Prabowo Subianto menjadi Menteri Pertahanan yang kini mencalonkan diri sebagai calon presiden 2024, ada secercah cerita masa lalu tentang kisah cintanya dengan mantan istrinya, Siti Hediati Hariyadi atau lebih dikenal dengan Titiek Soeharto. .

Prabowo pernah menjadi bagian dari keluarga Cendana. Ketua Umum Partai Gerindra ini menikah dengan Titiek pada tahun 1983. Sempat menjalani rumah tangga harmonis selama 15 tahun, keduanya terpaksa berpisah akibat kondisi politik yang memanas pasca kerusuhan Mei 1998.

Meski sudah tak lagi bersama sebagai suami istri, Prabowo dan Titiek masih sering bertemu di berbagai acara. Baik Prabowo maupun Titiek Soeharto belum menikah lagi setelah 25 tahun bercerai. Keduanya masih menjaga hubungan baik dan harmonis hingga saat ini.

Masing-masing juga beberapa kali mengunggah foto kenangan lama yang menunjukkan kebersamaan di masa lalu. Seperti dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber berikut ini, 6 potret lawas kebersamaan Prabowo dan Titiek Soeharto, Jumat (27/10/2023).

Sejumlah Menteri Kabinet Kerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) berpamitan mendampingi Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka saat mendaftar sebagai calon Presiden dan Wakil Presiden ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Exit mobile version